Infodetik.co, PATI I Menyadari tingginya angka kecelakaan akibat jalan rusak, Satlantas Polresta Pati bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pati hari ini turun tangan melakukan perbaikan jalan berlubang di ruas jalan Pati – Kayen KM 02, pada Senin (03/02/2025).
Kapolresta Pati, Kombes Pol. Andhika Bayu Adhittama di wakili Kasat Lantas Polresta Pati Kompol Asfauri S.H., MH menjelaskan bahwa kondisi jalan yang berlubang dapat membahayakan pengendara, terutama kendaraan roda dua.
Tak jarang, pengendara terjatuh karena kehilangan kendali saat melewati jalan yang tidak rata.
“Jalan ini sering menjadi jalur utama bagi masyarakat Pati dan sekitarnya. Oleh karena itu, kami berupaya melakukan perbaikan agar perjalanan pengendara menjadi lebih aman dan nyaman,” ujar Kompol Asfauri S.H.,MH dihadapan media.
Satlantas Polresta Pati juga mengimbau kepada masyarakat untuk terus berhati – hati dalam berkendara dan segera melaporkan apabila menemukan jalan rusak lainnya yang berpotensi menyebabkan kecelakaan.(@Gus Kliwir)
Discussion about this post