Infodetik.co, PATI I Dalam rangka operasi keselamatan candi 2025, Polresta Pati mengadakan kegiatan pembagian makanan gratis sekaligus edukasi lalu lintas bagi masyarakat pada Jumat (14/02/2025).
IPTU Muslimin, selaku KBO Sat Lantas Polresta Pati hari ini memimpin langsung kegiatan yang dilakukan di berbagai titik strategis.
Sambil membagikan makanan, petugas memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya disiplin dalam berlalu lintas, seperti menggunakan helm SNI dan mematuhi rambu lalu lintas.
Kapolresta Pati, Kombes Pol. Andhika Bayu Adhittama melalui Kasat Lantas Polresta Pati, Kompol Asfauri menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan kepolisian dengan masyarakat dan meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas.
Terlihat, masyarakat dalam hal ini menyambut baik. Selain membantu mereka yang membutuhkan, informasi tersebut bisa berguna bagi keselamatan di jalan raya.(@Gus Kliwir)
Discussion about this post